Penggunaan Bahasa Isyarat ke Dalam Desain Grafis
Pengantar Bahasa isyarat adalah suatu bahasa yang tidak menggunakan bunyi, bahasa ini menggunakan pergerakan tangan, gerak-gerik tubuh, serta mimik atau ekspresi wajah. Bahasa isyarat sangat membantu penyandang tunarungu agar dapat berkomunikasi dan memahami segala informasi yang ada. Semiotika bahasa isyarat Semiotika adalah ilmu tentang tanda-tanda. Dalam hal ini, fenomena kemasyarakatan dan kebudayaan merupakan sistem tanda-tanda. Tanda-tanda tesebut berupa ikon, indeks, dan simbol. Dengan mengetahui sistem, aturan, dan konvensi, tanda-tanda itu dapat dipahami dan dimengerti. tanda-tanda dari ilmu semiotika digunakan untuk berkomunikasi dan menciptakan makna dalam berbagai konteks budaya, sosial, dan bahasa. Konsep semiotika pertama kali dikembangkan oleh seorang filsuf bernama Charles Sanders Peirce pada abad ke-19 dan kemudian dikembangkan lebih lanjut oleh seorang ahli linguistik bernama Ferdinand de Saussure. Tanda-tanda tersebut dapat berupa kata, gambar, atau simbol yang dig